George Lucas Diklaim Akan Garap Film Obi-Wan 2019
Di tengah kesibukan Lucasfilm memproduksi ‘Star Wars: Episode IX’ sembari mengevaluasi langkah mereka terhadap masa depan franchise ini, muncul kabar mengejutkan soal film spin-off Obi-Wan Kenobi.

Di tengah kesibukan Lucasfilm memproduksi Star Wars: Episode IX sembari mengevaluasi langkah mereka terhadap masa depan franchise ini, muncul kabar mengejutkan soal film spin-off Obi-Wan Kenobi.
Baca Juga
- PERMENDIKBUD NOMOR 6 TAHUN 2019 TENTANG BENTUK STRUKTUR ORGANISASI SD SMP SMA SMK, SLB DAN SDLB, SMPLB, SMALB
- PP NOMOR 22 TAHUN 2019 TENTANG PEMBERIAN TUNJANGAN PERINTIS PERGERAKAN KEBANGSAAN / KEMERDEKAAN
- PP NOMOR 21 TAHUN 2019 TENTANG PEMBERIAN TUNJANGAN KEHORMATAN KEPADA BEKAS ANGGOTA KNIP DAN JANDA/ DUDANYA
Bicara soal sepak terjang Lucas di franchise legendaris, ia tercatat menjadi penulis/sutradara Star Wars (1977), kemudian berkontribusi sebagai penulis skrip di The Empire Strikes Back (1980) dan Return of the Jedi (1983). Selain itu, Lucas juga menulis dan menyutradarai trilogi prekuel yang terdiri dari The Phantom Menace (1999), Attack of the Clones (2002) dan Revenge of the Sith (2005). Dalam trilogi prekuel inilah Lucas mengarahkan akting Ewan McGregor sebagai Obi-Wan. Dan selama ini McGregor selalu mengungkapkan ketertarikannya untuk kembali memerankan sang ksatria Jedi, kalau ada kesempatan membintangi film terbaru Obi-Wan.
Sementara itu, benar atau tidaknya klaim Johnson, mungkin hanya waktu yang akan menjawabnya. Karena semenjak kontroversi The Last Jedi dan performa mengecewakan Solo: A Star Wars Story, Lucasfilm akan lebih selektif dalam memilah proyek film Star Wars mana yang akan diproduksi.
Kunjungi Ulasan Pilem di facebook: facebook.com/ulasanpilem